PRP untuk Mata Hitam (dark circles)

Plasma Rich Platelet (PRP) atau plasma kaya platelet (PKT) adalah perawatan yang menggunakan trombosit atau platelet, sel dalam tubuh yang mengandung nutrisi dan faktor pertumbuhan berfungsi untuk merangsang proses penyembuhan luka normal dan pembentukkan kolagen. PRP dapat mempercepat penyembuhan dan memperbaiki jaringan rusak.

Psoriasis

Psoriasis adalah peradangan pada kulit yang ditandai dengan ruam merah, kulit kering, tebal, bersisik, dan mudah terkelupas. Psoriasis dapat juga disertai dengan gatal dan nyeri. Psoriasis memiliki predileksi lebih sering pada daerah lutut, siku, punggung bagian bawah, dan kulit kepala.

Mata Hitam (Dark Circles)

Mata hitam dan adanya lingkaran bawah mata terjadi karena perubahan warna kulit dibawah mata yang bersifat bilateral / terdapat di kedua mata kanan dan kiri.  Mata hitam disebabkan oleh berbagai macam faktor sehingga penanganannya sulit dan tergantung faktor penyebab.

Dermatitis

Dermatitis atau eksim adalah peradangan kulit akibat respon faktor eksternal seperti bahan kimia (contoh: detergen, asam, basa, oli, semen), fisik (contoh: sinar, suhu), mikro-organisme (bakteri, jamur), atau dan atau faktor internal seperti dermatitis atopik. Dermatitis menyebabkan kelainan klinis berupa efloresensi polimorfik (eritema, edema, papul, vesikel, skuama, likenifikasi) dan keluhan gatal. Dermatitis cenderung bersifat residif dan menjadi kronis.

Dermatitis Kontak

Dermatitis kontak adalah dermatitis yang disebabkan oleh bahan/substansi yang menempel pada kulit. Terdapat dua jenis dermatitis kontak yaitu dermatitis kontak iritan dan dermatitis kontak alergik.

Dermatitis Atopik

Dermatitis atopik (DA) adalah peradangan kulit berupa dermatitis yang kronis residif, disertai rasa gatal, dan mengenai bagian tubuh tertentu terutama di wajah pada bayi (fase infantil) dan fleksural (lipatan tangan) ekstremitas (pada fase anak). Sampai saat ini, faktor-faktor yang mendasari terjadinya DA bersifat multifaktor seperti faktor genetik, sawar kulit, faktor predisposisi, faktor pencetus, dan faktor lingkungan.